JBN | JurnalBeritaNasional.Com
PRINGSEWU – Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan beserta jajaran pemerintah daerah dan forkopimda Kabupaten Pringsewu memantau jalannya Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di sembilan kecamatan se-Kabupaten Pringsewu, Rabu (27/11/2024).
Pada kesempatan tersebut, Pj Bupati Pringsewu melakukan dialog dan mendengarkan laporan situasi terkini terkait pelaksanaan Pilkada di masing-masing kecamatan dari para camat se-Kabupaten Pringsewu melalui video conference di Posko Desk Pilkada di Lobi Utama Kantor Bupati Pringsewu.
Dalam arahannya, Pj Bupati Pringsewu Marindo Kurniawan meminta para camat dan kepala pekon untuk terus memonitor semua TPS yang ada di wilayahnya. Begitu juga para ketua KPPS di masing-masing TPS agar bekerja sesuai ketentuan.
“Kita berharap tingkat partisipasi pemilih di Kabupaten Pringsewu bisa di atas 95 persen,” ujarnya.
Pj Bupati Pringsewu juga meminta para kepala pekon dan KPPS untuk memberikan pengumuman kepada warga yang belum hadir ke TPS untuk dapat hadir memberikan suaranya ke TPS, namun dengan tidak mempengaruhi dan tidak mengintimidasi, tetapi sifatnya mengajak masyarakat untuk memberikan hak suaranya.
Berdasarkan laporan yang disampaikan para camat se-Kabupaten Pringsewu, pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 berlangsung lancar dan tertib. Serta situasi kamtibmas yang juga kondusif. Turut menghadiri kegiatan tersebut, utusan dari Pemerintah Provinsi Lampung.
(RW)