JBN|JurnalBeritaNasional.Com
PRINGSEWU | Memperingati Hari Pers Nasional 9 Februari 2025, Ketua Markas Cabang (Marcab) Laskar Merah Putih (LMP) Kabupaten Pringsewu Lampung Muhyin NP beserta seluruh jajaran dan anggota, mengucapkan selamat kepada seluruh insan pers di Indonesia, Minggu 9/02/2025.
“Kami ucapkan selamat Hari Pers Nasional tahun 2025, kepada seluruh rekan rekan pers yang juga mitra kami, semoga pers kedepan selalu menjadi Informasi masyarakat yang kredibel dan informasi pembangunan pemerintah tanpa mengurangi fungsi kontrol sosial melalui karya-karya jurnalistik yang sesuai kode etik profesi,” ucap Muhyin NP, di Kantor Sekretariat LMP Pringsewu, Minggu 09/02/2025.
Dirinya juga menyampaikan Peringatan Hari Pers Nasional 2025 tahun ini mengusung tema ‘Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa’.
“Tema ini sangat relevan dengan kondisi saat ini, di mana ketahanan pangan nasional menjadi salah satu prioritas utama pemerintah,” ucapnya.
“Kami sangat menyadari pentingnya peran pers dalam mengawal ketahanan pangan nasional. Pers memiliki tanggung jawab besar dalam menyampaikan informasi yang akurat dan tepat waktu tentang kondisi pangan nasional, serta mengawal kebijakan pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan,” tuturnya.
Lebih lanjut dirinya juga mengajak seluruh insan pers untuk terus berkontribusi dalam mengawal ketahanan pangan nasional. Bersama-sama meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya ketahanan pangan, serta mengawal kebijakan pemerintah untuk meningkatkan produksi pangan.
“Selamat Hari Pers Nasional 2025! Semoga peringatan ini dapat meningkatkan kesadaran kita semua tentang pentingnya peran pers dalam mengawal ketahanan pangan nasional,” ucapnya.
Perlu diketahui, Hari Pers Nasional (HPN) 2025 akan diselenggarakan pada 7–9 Februari 2025 dan dipusatkan di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Event ini mencakup berbagai kegiatan seperti seminar nasional, pameran media, penganugerahan jurnalistik Adinegoro, dan bakti sosial, dengan acara puncaknya pada 9 Februari 2025.
Tema HPN 2025 ini adalah “Pers Mengawal Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa”, dengan slogan tambahan “Kalsel Gerbang Logistik Kalimantan”. Logo HPN 2025 menampilkan maskot bekantan yang mengenakan pakaian adat Kalimantan Selatan, membawa pena dan padi, melambangkan peran pers dalam mendukung ketahanan pangan.
(RW)